Ambience Ruangan: Jangan Menata Furniture Sembarangan!

Ketika mendesain ruangan, seringkali hanya mementingkan aspek visual saja. Padahal ambience ruangan bukan hanya tentang estetika visual semata. Siapa sangka bahwa pemilihan dan penataan furniture berperan penting di dalamnya. Terutama dalam menciptakan suasana nyaman dari ruangan rumah.

Akan tetapi, Roma Bangunan menyarankan untuk tidak menata furniture secara sembarangan. Sebab dapat mengganggu fungsionalitas ruangan tersebut. Di artikel ini, mari kita cari tahu seberapa penting menata furniture dalam menciptakan ambience ruangan! 

6 Tips Menciptakan Ambience Ruangan di Rumah

Menata ruangan harus teliti dan tepat, agar menghindari masalah atmosfer ruangan. Dengan demikian, aktivitas dan istirahat di ruangan tidak terganggu. Nah, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda implementasikan:

1. Pahami Karakteristik Ruangan

Ambience Ruangan: Jangan Menata Furniture Sembarangan!

Pada dasarnya, setiap ruangan memiliki karakteristik dan fungsi masing-masing. Sebagai contoh, ruang tamu merupakan tempat bersantai yang bisa digunakan untuk kumpul keluarga. Sementara itu, ruang kerja merupakan tempat untuk bekerja, sehingga harus mendukung konsentrasi pemiliknya. 

Oleh sebab itu, pemilihan dan penataan furniture harus menyesuaikan fungsionalitas ruangannya masing-masing. Dengan demikian, Anda bisa menggunakan ruang rumah secara bijak.

2. Pertimbangkan Proporsi dan Skala Furniture

Ketika ingin menempatkan furniture di dalam ruangan, maka pertimbangkan proporsi dan skalanya terlebih dahulu. Agar tidak mengganggu keseimbangan visual ruang, maka jangan memilih furniture yang terlalu besar atau kecil. Jadi pastikan harus seimbang, supaya terlihat proporsional.

Sebagai contoh, jika Anda memiliki ruang tamu kecil, maka hindari menggunakan sofa besar. Sebab dapat mendominasi dan membuat ruangan menjadi sesak. Sedangkan pada ruangan luas, cobalah memanfaatkan furniture secara penuh namun tetap seimbang. Agar ambience ruangan tidak terlalu longgar.

3. Tentukan Tata Letak Furniture

Ambience Ruangan: Jangan Menata Furniture Sembarangan!

Penggunaan tata letak furniture memang tidak boleh sembarangan. Jadi, pertimbangkan dengan matang dalam menatanya. Sehingga dapat menciptakan aliran ruangan. Pastikan untuk penempatan furniture tidak menghalangi akses pintu dan jendela.

Sebab perencanaan seperti itu sangat salah, karena mengakibatkan aliran udara dan cahaya alami terganggu. Selain itu, juga menyebabkan ruangan terasa kurang nyaman dan terkekang.  Jadi, cobalah menentukan tata letak yang mudah diakses. Berikan juga ruang gerak bagi penghuni ruangan agar hidup lebih sejahtera.

4. Pilih Warna dan Tekstur Furniture

Warna dan tekstur barang hiasan juga berpengaruh penting dalam ambience ruangan. Oleh sebab itu, sebaiknya pilih warna dan tekstur sesuai keinginan Anda. Jadi bisa membangun tema dan suasana rumah yang mendalam.

Sebagai contoh, Jika Anda ingin menciptakan ambience ruang tamu yang hangat, maka pilih tekstur furniture yang lembut. Selain itu, gunakan juga warna netral seperti coklat, abu-abu, dan krem.

Pastikan untuk menghindari penggunaan warna yang berlebihan, mencolok, dan banyak pola. Sebab dapat menyebabkan ruangan terlihat ramai dan bising. Sehingga mengakibatkan suasana ruangan kurang nyaman.

5. Perhatikan Pencahayaan Ruangan

Ambience Ruangan: Jangan Menata Furniture Sembarangan!

Ketika menata furniture, pastikan untuk memperhatikan pencahayaan ruangan yang ingin diisi. Memiliki pencahayaan kuat, dapat meningkatkan suasana nyaman bagi penghuni saat berada di ruang tersebut. Anda bisa menggunakan kombinasi pencahayaan alami dan buatan. Tujuannya untuk membangun suasana paling tepat.

Sebagai contoh, pakai lampu sorot untuk barang-barang tertentu dalam ruang. Sementara itu, pemakaian lampu lantai dan lampu meja berfungsi memberikan pencahayaan lembut yang menyenangkan.

6. Optimalkan Fungsi Furniture

Jangan lupa untuk mengoptimalkan fungsionalitas setiap furniture yang akan Anda gunakan dalam ruang. Biasanya, furniture memiliki tujuan dan fungsi masing-masing sesuai kebutuhan penghuni. 

Jadi, pastikan bahwa setiap furniture dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Jangan hanya memilih furniture dari estetikanya saja. Sebaiknya pertimbangkan fungsionalitas dan kenyamanan penghuni terlebih dahulu.

Roma Bangun Menyediakan Bahan Furniture Terlengkap

Dengan mengimplementasikan cara di atas, Anda bisa menata furniture lebih bijak. Sehingga ambience ruangan dapat tercipta sesuai keinginan. Tidak hanya mengandalkan estetika visual saja, namun juga mengedepankan kenyamanan. Oleh sebab itu, sangat penting untuk menata furniture dengan terstruktur.  

Agar ruangan rumah Anda mampu memikat mata, pilihlah furniture dari Roma Bangunan. Sebagai tempat belanja bahan bangunan, Roma Bangunan menawarkan pelayanan memuaskan kepada pelanggan. Tidak hanya indah, namun kuat dan tidak gampang rusak!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2023 by Roma Bangunan All Rights Reserved